Haiii...
Dunia memang sedang menghadapi situasi yang tidak enak saat ini. Saking bahayanya penyebaran wabah covid-19, pemerintah sampai menghimbau agar kita di rumah saja, menjauhi kerumunan, jaga jarak dengan orang dan rajin cuci tangan. 

Indozone.com

Sejumlah acara yang menimbulkan kerumunan juga dibatalkan. Alhasil nih, bosen berat di rumah ya? Untung semalam, Bioskop Special Trans TV menayangkan film yang asyik buat di tonton. Tegang sih tapiiii...menghibur. 

Ceritanya tentang seorang gadis SMA, Cassie yang melihat ada pesawat luar angkasa parkir di atas kota. Warga kota ada yang beraktifitas biasa, ada yang pergi meninggalkan kota karena takut. 

Mereka tidak tahu nama benda itu, tapi secara cepat orang-orang memberikan nama The Others. Awalnya tak ada yang berubah di kota itu. Hingga serangan pertama adalah matinya seluruh mesin yang ada di bumi. Listrik, air, benda elektronik, mesin tidak ada yang bisa dijalankan lagi. 

Serangan kedua berupa gempa bumi di kota, gelombang tinggi di dekat danau  dan tsunami di tepi pantai. Serangan ketiga yang dilancarkan adalah mengirimkan virus melalui burung. 

Serangan keempat, semua penghuni bumi yang masih hidup mengungsi di penampungan. Angkatan darat datang seolah jadi penyelamat. Anak-anak dan remaja dipisahkan dengan orang tuanya untuk dibawa ke barak. Sedangkan yang masih tinggal di pengungsian dibunuh. 

Tribunnews
Saat itulah, Cassie (Chloe Grace Moretz) mengerti bahwa manusia sudah dibagi menjadi dua, manusia sesungguhnya dan alien. Ia pun harus menyelamatkan Sam, sang adik yang dibawa ke pangkalan militer AS. 

Berbekal senjata yang diberikan sang ayah yang sudah terbunuh, Cassie berjuang menyelamatkan diri dari setiap pemburu yang mengintainya. Ia pun bertemu dengan Evan Walker (Alex Roe) yang menyelamatkannya dari penembak misterius. 

Mereka harus melawan The Others yang sedang menyiapkan serangan kelima. Yaitu dengan menggunakan anak-anak dan remaja yang dilatih untuk berperang. 

Sementara Sam (Zackary Arthur) dan Ben Parish (Nick Robbinson) serta anak-anak yang lain mulai sadar bahwa sebenarnya merekalah serangan kelima itu. Bisakah Cassie, Evan, Ben dan Sam menyelamatkan bumi dari kehancuran? 

Menonton film ini dari awal sudah banyak menimbulkan banyak pertanyaan. Berbagai kejanggalan juga mulai dirasakan. Terutama pada bagian tentara angkatan darat yang bisa menyalakan mobilnya. Padahal di seluruh dunia, benda yang bermesin sudah tidak bisa dihidupkan kembali.






Ending dari film ini juga terasa aneh. Kok cuma begitu saja? Ha, ha...pengen bisa bikin ending yang berbeda. Baiklah sekian saja review filmnya.